Penulisan buku ini adalah persiapan penulis dalam melaksanakan pengabdian masyarakat dan mengajar di Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Mahasaraswati Denpasar. Buku ini bertujuan mengkaji secara akademis “Potensi Daun Tanaman Obat Bali untuk Gizi dan Kesehatan Gigi serta Mulut”, untuk jilid I buku ini hanya mengulas daun tanaman sirih, sambung nyawa dan Tulasi, untuk cetakan kedua dengan penambahan gambar/foto tanaman, sehingga lebih memperjelas wujud tanaman, utamanya bagi anak-anak sekolah.